Hari Bumi adalah acara tahunan yang dirayakan di seluruh dunia pada 22 April untuk menunjukkan dukungan bagi perlindungan lingkungan. Kegiatan tersebut dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan apresiasi terhadap bumi.
Setiap tahun nya cabang pengurus Sylva Indonesia ( PSCSI ) Universitas Simalungun selalu melaksanakan kegiatan pengabdian dalam memperingati hari bumi. Namun di tahun kemarin hanya melakukan kegiatan kebersihan di dalam kampus.
Menurut Risky Marpaung, selaku ketua panitia kegiatan hari bumi 2024, mereka tidak hanya membawa nama Prodi Kehutanan saja tetapi juga membawa organisasi mereka yaitu Pengurus Cabang Sylva Indonesia Universitas Simalungun (PCSI USI).
“Kegiatan ini kami lakukan untuk memperingati Hari Bumi, dimana yang kita tau bahwa bumi kita sekarang lagi tidak baik-baik saja karena ulah manusia itu sendiri,” kata Risky Selasa, (25/04/24).
Beberapa tindakan yang diambil mahasiswa kehutanan untuk memperingati hari bumi yaitu, sosialisasi dan edukasi bersama generasi muda atau anak anak siswa Sekolah Dasar di Desa Purba Pasir, Kec. Haranggaol Horison, Kab. Simalungun,
penanaman dan pembagian bibit pohon bersama masyarakat Desa Purba Pasir, Kec. Haranggaol Horison, Kab. Simalungun, Aksi bersih bersih bersama masyarakat dan tabur bibit ikan nila di Danau Toba.
“Untuk kegiatan ini kami menyediakan 400 bibit pohon, 10.000 bibit ikan,” jelas Riski.
Tujuan kegiatan hari bumi ini untuk memberikan dan menyampaikan kepada masyarakat bahwasanya bumi sekarang butuh lebih di perhatikan lagi agar nantinya bumi kita ini lebih baik kedepannya. Oleh karena itu mahasiswa Kehutanan melakukan aksi menanam pohon, aksi bersih bersih, aksi tabur ikan di Danau Toba, dan sosialisasi dan edukasi bersama adik adik siswa sekolah dasar.
Selama keberlangsungan kegiatan hari bumi ini, fungsionaris Fakultas Pertanian selalu mendampingi.
Terealisasikannya kegiatan tersebut juga mendapat dukungan dan bantuan dari pihak pihak yang bersangkutan dari Dekan Fakultas Pertanian, Kaprodi Kehutanan FP USI, serta beberapa dosen kehutanan FP USI dan pihak pihak lainnya.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari mahasiswa karena kegiatan ini adalah kegiatan yang dapat membantu masyarakat dalam hal untuk peduli lindungan.
Reporter: Nur limbong & Mai purba.